Background Image

Heboh, Pohon Beringin Berusia Lebih dari 500tahun di Bali!

Pohon Beringin Berusia Lebih dari 500 tahun di Bali

Bali tidak hanya identik dengan keindahan pemandangan pantainya. Wisata Bali juga menyajikan berbagai keindahan floranya, salah satunya ditemukan di daerah Tabanan, yaitu ditemukannya pohon Beringin yang berusia ratusan tahun di Desa Baru, kecamatan Marga. Salah seorang pemandu wisata yang juga menjadi warga di desa tersebut mengungkapkan bahwa pohon yang usianya mencapai 500 tahun itu memang sudah dijaga dengan baik sejak dahulu. Tidak ada seorang warga pun yang berani menebang atau merusak rumah tersebut. Ia juga mengatakan salah satu cara menjaganya adalah dengan membuatkan pura di samping pohon tersebut, yang dinamakan Pura Babakan. Babakan memiliki arti batang pohon beringin yang sudah tua dan disayat atau dibabak.

Masyarakat setempat mempercayai bahwa ada sejumlah manfaat dari batang pohon beringin tersebut, salah satunya bisa dijadikan kayu putih yang berfungsi menyembuhkan berbagai macam penyakit, diantaranya obat luka, kepala pusing dan pegal-pegal. Cara membuatnya pun cukup mudah yakni dengan memotong kulit batang pohon tersebut kemudian disayat dan dihaluskan. Setelah itu langsung diusapkan ke bagian yang ingin diobati.

Masyarakat desa Baru juga memiliki ritual unik untuk menjaga pohon tersebut. Salah satunya dengan melakukan upacara yang dilakukan 210 hari sekali dengan memberikan sesaji yang bertujuan untuk menjaga dan mengucap syukur kepada Tuhan karena telah menumbuhkan pohon di bumi ini.

 

1 Comment
  • I found your site from Google and also I need to state it was
    a fantastic locate. Thanks!

    March 3, 2019 at 11:50 am Reply

Post a Comment