Background Image

Pura Mengening Tampaksiring, Gianyar

Jalan Tirta No.25M, Tampaksiring, Kabupaten Gianyar, Bali 80552

Bangunan Kuni Pura Mengening yang Unik

Ketika mendengar nama Bali hal pertama yang ada di fikiran Anda adalah masyarakat yang beragama Hindu dan berciri khas budaya. Budaya yang ada di Bali sangatlah khas dan tidak akan Anda jumpai di tempat yang lain. agama Hindu pasti identik dengan bangunan pura karena pura adalah tempat ibadah mereka. Meskipun tempat beribadah ternyata masyarakat Bali mampu membuat sebuah pura dengan desain yang menarik dan mungkin lebih dari sekedar tempat ibadah. Salah satu pura yang memiliki keunikan adalah pura Mengening di daerah karangasem. Pura Mengening sebenarnya hanyalah tempat pemujaan, namun karena ada sesuatu yang special di pura ini banyak juga orang yang berkunjung dan melihat hal yang belum pernah dilihat ditempat lain.

Sejarah Pura mengening

Jika di lihat ke sejarah Pura Mengening sudah ditemukan pada abad ke 11 silam, keberadaan nya sudah ada sejak zaman kerajaan Masula Masuli yang dipimpin oleh Pejeng. Jadi bisa dibilang bahwa bangunan pura ini tergolong bangunan yang sangat kuno namun tetap terawatt sampai saat ini. bangunan yang sudah kuno ini harus tetap dijaga agar nilai luhur nya tidak luntur dan tidak dimakan perkembangan zaman. Penemuan pura ini memang tidak diketahui kapan, hal inilah yang membuat pemerintah daerah Provinsi Bali meresmikannya sebagai warisan cagar budaya yang harus dijaga kelestariannya.

Letak pura mengening ini tepatnya di desa Saraseda, Tampaksiring, Kabupaten Gianyar, sebelah utara wisata tirta Empul. Meskipun hanya sekedar pura tapi ternyata tempat ini mampu menarik perhatian wisatawan dan membuatnya menjadi salah satu tujuan tour favorit yang ada di Bali. alasan mengapa tempat ini dinamakan pura mengening adalah karena lingkungan yang ada di sini teramat sejuk dan hening. Jadi secara langsung masyarakat menyetujui pura ini dinamakan mengening.

Bagi Anda yang datang dari arah kota Denpasar mungkin membutuhkan waktu sekitar 60 menit untuk dapat sampai disini. Namun jika Anda termasuk orang yang belum mengerti daerah di Bali dan bermaksud mencarinya maka Anda bisa memanfaatkan google maps atau menyewa jasa supir mobil dan mobil untuk mengantarkan Anda ke tujuan Anda.

Keindahan di Sekitar Pura Mengening

Selain pura Mengening di tempat ini Anda juga bisa menjumpai pura-pura lain seperti Goa Gajah, Gunung Kawi, Candi Tebing Jukuk Paku, dan Tirta Empul di Tampaksiring. Jadi Anda bisa sekaligus mengetahui macam-macam pura ketika berkunjung kesini dan mengetahui perbedaannya. Ketika Anda sudah sampai di pelataran parkir, maka Anda harus menuruni anak tangga yang cukup panjang. Setelah sampai di bawah Anda akan menemukan kolam dengan air yang sangat jernihkarena air tersebut merupakan sumber air yang berasal dari tebing dan sela-sela akar tumbuhan.

Sejuknya pemandangan disekitar pura juga menambah keindahan pura ini sendiri. Hal ini tentu membuat Anda merasakan sesuatu yang berbeda di Bali dan benar-benar merasakan gaya hidup masyarakat Bali. Jika Anda termasuk orang yang beragama Hindu maka Anda bisa memasuki seluruh pura yang ada di sekitar pura Mengening dengan mudah dan melihat perbedaan nya sambil bersembahnyang. Kealamian yang masih terjaga adalah salah satu hal yang wajib dicontoh di daerah lain agar bisa mempertahankan kemurnian alam. Tertarik ingin mengunjungi tempat ini? jika tertarik silahkan berkunjung di hari libur bersama keluarga atau teman Anda. Semoga menjadi liburan yang menyenangkan, sampai jumpa!

image source: @justinbriceguariglia | @itayunitaa_ | @discoveringbali | @adityawangsa | @anggasyailendra

No Reviews

Post a Comment

Write a Review

Jalan Tirta No.25M, Tampaksiring, Kabupaten Gianyar, Bali 80552

Get Directions